Tomnussa, Reno Rialdi (2015) Keanekaragaman tumbuhan berkhasiat obat di desa Masarete kabupaten Buru Provinsi Maluku. Skripsi thesis, IAIN AMBON.
Text
FULL SKRIPSI_74.pdf Restricted to Registered users only Download (8MB) |
|
Text
BAB I, III, V_74.pdf Download (8MB) |
Abstract
Masyarakat di Desa Masarete telah mengenal dan merasakan obat-obatan alamiah yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, dan hewan. Mereka meramu dan meraciknya sendiri atas dasar pengalaman yang diwariskan secara turun-temurun oleh generasi sebelumnya. Bentuk racikan demikian dikenal sebagai jamu atau ramuan yang wujudnya berupa sediaan atau seduhan sederhana yang kemudian dikenal masyarakat sebagai obat tradisional. Sehingga penelitian bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan berkasiat obat apa sajakah yang digunakan oleh masyarakat di Desa Masarete pada Kabupaten Buru Provinsi Maluku. Serta untuk mengetahui penyakit apa sajakah yang dapat disembuhkan oleh tumbuhan berkasiat obat yang digunakan pada masyarakat di Desa Masarete pada Kabupaten Buru Provinsi Maluku. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, menggunakan instrumen wawancara serta keterlibatan peneliti dalam memperoleh data-data lapangan. Dengan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Sampel dalam penelitian ini adalah 10 orang. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 21 jenis tumbuhan yang berkasiat obat yang digunakan oleh masyarakat di Desa Masarete yaitu Carica papaya, Averrhoa bilimbi, Psidium guajava, Orthosiphon aristatus Blume, Alstonia scolaris, Citrus aurantifolia Swingle, Langsium domesticum, Annona muricata, Morinda citrifolia L., Cocos nucifera, Podocarpus nerrfolius, Sesbania grandiflora, Ipomoea pes caprea, Pluchea indica, Andropogan nardus Linn, Annona squamosa, Ricinus communis, Coleus atropupureus Benth, Vernonia amygdalina, Strobilanthes crispus BI, dan Curcuma domestica. Penyakit yang dapat disembuhkan oleh tumbuhan berkasiat obat yang digunakan pada masyarakat di Desa Masarete adalah penyakit ginjal, sakit pinggang, malaria, darah tinggi, muntaber, diare, rematik, sakit pinggang, batuk, pegal-pegal, demam, cikungunya, menyembuhkan ibu yang baru selesai melahirkan, keseleo, menambakan stamina, penyakit liver, panas dalam, menurunkan panas pada anak, dan diabetes.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Pembimbing I; Nirmala F. Firdhausi, M.Si, Pembimbing II; Sarmawaty Kotala, M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Keanekaragaman Tumbuhan berkhasiat obat |
Subjects: | Pendidikan Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Usemahu Abdullah |
Date Deposited: | 09 Mar 2021 06:46 |
Last Modified: | 09 Mar 2021 06:46 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/1143 |
Actions (login required)
View Item |