Tradisi Ritual Tuang Labuang Dalam Kepercayaan Masyarakat Batu Jungku Kecamatan Batabual Kabupaten Buru

Madilis, Ufi (2021) Tradisi Ritual Tuang Labuang Dalam Kepercayaan Masyarakat Batu Jungku Kecamatan Batabual Kabupaten Buru. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Upacara adat yang dilakukan oleh masyarakat semakin terkikis oleh arus modernisasi. Terkait dengan penggunaan arus urbanisasi dan alih fungsi lahan yang masif, sehingga semakin sulit untuk menanam tumbuhan, terutama yang digunakan untuk upacara adat. Masyarakat desa batu jungku percaya bahwa kejadian kejadian alam dan perlu di upacara adatkan agar masyarakat tidak terserang berbagai penyakit menular. Itulah sebabnya, mereka melakukan berbagai aktivitas untuk memberi makan tempat tempat tertentu yang dianggap bisa memberi safaat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Kepercayaan Masyarakat Desa Batu Jungku Terhadap Prosesi Upacara Adat Tuang Labuang Di Kecamatan Batabual Kabupaten Buru Selatan dan mengetahui Apa Saja Yang Dilakukan Masyarakat Desa Batu Jungku Dalam Upaya Penyiapan Adat Tuang Labuang Kecamatan Batabual Kabupaten Buru. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah tipe kualitatif. Peneliti mengambil lokasi penelitian di desa batu jungku kecamatan batabual kabupaten buru. Tradisi Ritual Tuang Labuang dipercayai dapat menjauhkan masyarakat Desa Batu Jungku Kecamatan Batabual Kabupaten Buru dari berbagai penyakit. Prosesi Adat Ritual Tuang Labuang dilakukan pada saat pergantian musim angin barat ke musim angin timur. Pelengkap tradisi Ritual Tuang Labuang di letakan pada para-para untuk dijadikan persembahan adalah Siri Pinang, Tembakau, Telur, ditambah dengan Uang. Ketupat di ikat di butal (Tombak), butal di tancapkan di depan para-para samping para-para kiri dan kanan masing-masing ditempatkan bendera, sebelah kanan benderah putih dan sebelah kiri benderah berang merah semua berhadapan dengan kiblat. Setelah itu ketua Adat menghadap ke kiblat dan berdoa kepada Allah SWT, Nabi Muhammad SAW, Leluhur dan Tuan-tuan penyakit agar jaukan dari musibah dan penyakit yang dilontarkan dengan bahasa daerah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : M. Taib Kelian, M. Fil. I / Pembimbing II : Yusup Laisouw, M. Si
Uncontrolled Keywords: Ritual Tuang Labuang, Kepercayaan, Tradisi
Subjects: Sosiologi Agama
IAIN Ambon > Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Divisions: Berdasarkan Subyek > Sosiologi Agama
Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 07 Jan 2022 01:09
Last Modified: 07 Jan 2022 01:09
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/2114

Actions (login required)

View Item View Item