Peran Tenaga Administrasi (TU) dalam meningkatkan mutu pelayanan pembelajaran di MTs Negeri Ambon

Palahidu, Sunartin (2021) Peran Tenaga Administrasi (TU) dalam meningkatkan mutu pelayanan pembelajaran di MTs Negeri Ambon. Tesis thesis, IAIN AMBON.

[img] Text
FULL TESIS; SUNARTIN PALAHIDU_147.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk Mendiskripsikan Peran Tenaga Administrasi (2) Mendiskripsikan Mutu Pelayanan Administrasi Pembelajaran, (3) Masalah dan Solusi dalam meningkatkan Mutu Pelayanan Pembelajaran di MTs Negeri Ambon. Peneliti menggunakan tipe penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Sebagai subjek penelitian yaitu Kepala Madrasah, Kepala Tatata Usaha, staf Tenaga administrasi, pendidik, serta pegawai perpustakaan.Teknik pengumpulan data yang dipakai pada penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi serta menngunakan analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Peran Tenaga Administrasi (TU) Dalam Meningkatkan Mutu Pelayanan Pembelajaram Di MTs Negeri Ambon di lakukan dengan proses yang sistematis, yaitu proses yang sistematis, melaui manajemen perencanaan, pelaksanaan dan pengelolaan. merealisasikannya dengan tenaga administrasi pegawai yang cukup professional sesuai dengan job description-nya, yaitu 3 (tiga) tenaga tata usaha yang masing-masing mempunyai tugas dan tanggung jawab yang di berikan dalam surat-menyurat (berkas/dokumen), pelayanan dalam kegiatan operasional madrasah dan keuangan, serta peningkatan sarana prasarana, berkomunikasi dengan baik dan jelas, dan memberikan pelayanan dengan cepat dan tepat (2) Mutu pelayanan administrasi sebagai mana dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 24 Tahun 2008 tentang Standar Tenaga Administrasi Sekolah/Madrasah menjelaskan bahwa tenaga administrasi sekolah/madrasah terdiri atas kepala tenaga administrasi sekolah/madrasah, pelaksana urusan. Dan petugas layanan khusus. Pelaksana urusan meliputi pelaksana urusan: administrasi kepegawaian, administrasi keuangan, administrasi sarana prasarana, administrasi humas, administrasi persuratan dan kearsipan, administrasi kesiswaan, administrasi kurikulum. (3). Masalah dan Solusi terkait dengan evaluasi tata usaha dalam meningkatkan mutu pelayanan pembelajaran di MTs negeri Ambon dengan Pelayan prima yang sudah di terapkan dalam madrasah sangat membantu dalam pelayanan, komunikasi maupun sikap dalam pelayanan. Pelayanan ini melibatkan para guru dan staf untuk melaporkan berkaitan dengan laporan pelayanan, yang perlu untuk di perbaiki maupun di tingkatkan. Evaluasi ini di laksanakan dengan cara melihat kondisi kebutuhan dari peserta didik, guru dan wali dari wali murid. Evaluasi ini telah di laksanakan dalam 2 (dua) kali dalam sebulan, berupa : (1) Rapat khusus secara interen bagi pegawai tenaga admninistrasi (2) Diklat pelatihan pembinaan kompetensi sebagai bentuk motivasi juga untuk meningkatkan Mutu pelayanan Pendidikan di sekolah lebih baik lagi kedepannya.

Item Type: Thesis (Tesis)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Usemahu Abdullah
Date Deposited: 13 Sep 2022 14:34
Last Modified: 23 Nov 2022 00:41
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/2432

Actions (login required)

View Item View Item