Supervisi kepala madrasah dalam meningkatkan mutu Guru di MAN 3 Maluku Tengah Kecamatan Saparua Timur Kabupaten Maluku Tengah

Syatry, Habib Muhammad (2021) Supervisi kepala madrasah dalam meningkatkan mutu Guru di MAN 3 Maluku Tengah Kecamatan Saparua Timur Kabupaten Maluku Tengah. Tesis thesis, IAIN AMBON.

[img] Text
FULL TESIS; HABIB MUHAMMAD SYATRY_133.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (4MB)

Abstract

Keberadaan kepala sekolah di lembaga pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dalam mengembangkan dan memimpin lembaga pendidikan, karena kepala sekolah merupakan salah satu kunci keberhasilan lembaga pendidikan yang berkualitas baik dalam proses maupun out put, maka dari itu kepala sekolah sebagai supervisor diharapkan dapat memberikan nilai yang positif (memotivasi, membina, dan mengembangkan kompetensi guru) terhadap peningkatan profesionalismenya. Tujuan dari penelitian ini adalah; 1. Mengetahui bentuk-bentuk pelaksanaan supervisi kepala madrasah dalam membina dan mengembangkan mutu guru di MAN 3 Maluku Tengah, dan 2. Mengetahui dampak supervisi terhadap peningkatan mutu guru di MAN 3 Maluku Tengah. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yakni tipe penelitian deskriptifkualitatif dengan waktu penelitian yang dimulai dari tanggal 4 Januari sampai dengan 4 Februari 2021yang berlokasi di MAN 3 Maluku Tengah. Informan dalam penelitian ini di antaranya adalah; kepala sekolah, kaur kurikulum, kaur kesiswaan dan dewan gurudengan teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi yang kemudian dianalisi dengan menggunakan tahap reduksi data, penyajian data dan kesimpulan data. Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa: 1) Perencanaan program supervisi akademik kepala sekolah disusun pada setiap awal tahun ajaran baru dengan melibatkan semua wakil kepala sekolah. 2) Implementasi supervisi akademik meliputi kunjungan kelas, observasi, kujungan antar kelas (teknik individu) ditindak lanjut dengan: rapat dengan guru, Study kelompok guru mata pelajaran sejenis (MGMP), workshop, penataran, demontrasi, pertemuan ilmiah, diskusi kelompok, seminar, dan pertemuan ilmiah (teknik kelompok). 3) proses penilaian oleh kepala sekolah pada guru diimplementasikan dengan mengamati guru melaksanakan pembelajaran di kelas. 4) implementasi supervisi akademik memiliki dampak nyata pada peningkatan mutu guru di MAN 3 Maluku Tengah karena guru dapat mengetahui kekurangan pada dirinya saat mengajar, sehingga guru tahu hal-hal yang perlu perbaikan dan peningkatan mutu pembelajaran di kelas.

Item Type: Thesis (Tesis)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Usemahu Abdullah
Date Deposited: 13 Sep 2022 14:37
Last Modified: 13 Sep 2022 14:37
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/2433

Actions (login required)

View Item View Item