Peran Orangtua dalam Membimbing Akhlak Anak Usia Remaja di RT 02, RW O I 7 Negeri Batu Merah Kota Ambon (Studi Analisis Bimbingan Konseling Islam)

Mafudhoh, Lu'lu Atul (2019) Peran Orangtua dalam Membimbing Akhlak Anak Usia Remaja di RT 02, RW O I 7 Negeri Batu Merah Kota Ambon (Studi Analisis Bimbingan Konseling Islam). Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (6MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16MB)

Abstract

Bimbingan adalah suatu proses pemberian bantuan kepada individu yang dilakukan secara berkesinambungan supaya individu tersebut dapat memahami dirinya sendiri. Keluarga merupakan unit sosial terkecil yang terdiri atas ayah, ibu, dan anak yang dikenal sebagai keluarga inti. Anak sebagai amanat Allah SWT yang di berikan kepada para orangtua. Tugas dan tanggung jawab orangtua pada anaknya adalah membimbing anak agar menjadi hamba yang taat menjalankan agama. Rumusan masalah penelitian ini yaitu: bagaimana peran orangtua dalam membimbing akhlak anak usia remaja, apa faktor penghambat dan pendukung orangtua dalam membimbing akhlak anak usia remaja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Peran orangtua dalam membimbing akhlak anak usia remaja, cara yang dilakukan orangtua dalam membimbing serta faktor penghambat dan pendukung yang di alami orangtua dalam membimbing akhlak anak remaja.Tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada 3 peran yang di lakukan oleh para orangtua dalam membimbing akhlak anak remaja yaitu: (I) memberi contoh tentang bertuturkata dan berprilaku yang baik, (2) mengarahkan anak untuk sholat dan mengaji (3) Membiasakan untuk melakukan kebaikan. Faktor penghambatnya yaitu: (I) keterbatasan waktu yang dimiliki orangtua, (2) penggunaan hp yang menyebabkan anak susah untuk diajak berbicara. Faktor pendukungnya yaitu: (I) berasal dari keterlibatan para anggota keluarga yang lain seperti (sepupu, mertua, kakak, adik). (2) Adanya kerja sama antara suami dan istri dalam pengawasan anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : M. Taib Kelian, M. Fil. I / Pembimbing II : Irham M. Jiat Latuamury, M. Fil. I
Uncontrolled Keywords: Akhlak Remaja
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
IAIN Ambon > Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Berdasarkan Subyek > Bimbingan Konseling Islam
Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 17 Jun 2020 01:53
Last Modified: 17 Jun 2020 01:53
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/403

Actions (login required)

View Item View Item