Bongka’a Ta’u (Pesta Panen) Sebagai Bentuk Pengucapan Rasa Syukur Oleh Masyarakat Rumpun Ombonowulu Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah

Semi, La (2023) Bongka’a Ta’u (Pesta Panen) Sebagai Bentuk Pengucapan Rasa Syukur Oleh Masyarakat Rumpun Ombonowulu Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna filosofis dari ritual Bongka’a Ta’u yang merupakan tradisi masyarakat Buton tengah dan Rumpun Ombonowulu khususnya, dalam pembahasan ini ada dua pokok permasalahan yang peneliti gunakan yaitu bagaimana proses ritual Bongka’a Ta’u serta simbol-simbol apa yang terkandung didalamnya dan bagaimana fungsi tradisi Bongka’a Ta’u sebagai bentuk pengucapan rasa syukur dalam membangun hubungan baik anatar manusia dengan manusia maupun manusia dengan tuhannya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Peneliti mengambil lokasi penelitian di Rumpun Ombonowulu Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah, subyek penelitian tersebut diambil dengan menggunakan tekhnik purposive sampling. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Triangulasi sumber digunakan digunakan sebagai tekhnik pemeriksaan keabsahan data. Langkah-langkah yang diambil dalam analysis data adalah reduksi data, display data, interpretasi data dan pengambilan keksimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa proses tradisi Bongka’a Ta’u Rumpun Ombonowulu Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah merupakan rangkaian kegiatan sebagai bentuk ungkapan rasa syukur masyarakat atas hasil panen yang diperoleh. Tahapan jalan pelaksanaan Bongka’a Ta’u anatara lain pokalapa, mangaru, dan tari moreranga yang diiringi dengan ndengu-ndengu (musik) dari alat tradisional dan terakhir ditutup dengan pembacaan haroa (doa). Fungsi tradisi Bongka’a Ta’u sebagai bentuk pengucapan rasa syukur dalam membangun hubungan baik antara sesama manusia maupun dengan tuhan. Tradisi Bongka’a Ta’u merupakan ritual untuk membangun hubungan baik antara manusia dengan tuhannya terlihat dari pembacaan haroa (doa) yang dilakukan oleh masyarakat Rumpun Ombonowulu dalam pelaksanaan tradisi Bongka’a Ta’u sebagai bentuk rasa syuku kepada tuhan yang maha Esa atas limpahan rizki yang diberikan kepada mereka. Proses Bongka’a Ta’u memiliki manfaat yaitu dapat membentuk hubungan baik masyarat rumpun Ombonowulu karena dalam pelaksanaan tradisi ini masyarakat yang berasal dari 9 desa saling bekerja sama dan gotong royong sehingga terciptanya suasana yang harmonis dan dapat mempereratkan hubungan silaturahmi sesama masyarakat Rumpun Ombonowulu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : Dr. Sri Ratna Dewi Lampong, MA / Pembimbing II : M. Syafin Soulisa, M. Si
Uncontrolled Keywords: Adat Bongka’a Ta’u, Buton Tengah
Subjects: Sosiologi Agama
IAIN Ambon > Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Divisions: Berdasarkan Subyek > Sosiologi Agama
Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 05 Feb 2024 02:31
Last Modified: 05 Feb 2024 02:31
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/4232

Actions (login required)

View Item View Item