Analisis Pesan Pesan Budaya Dalam Tarian Lili Di Desa Angar Kecamatan Kian Darat Kabupaten Seram Bagian Timur

Rumasukun, M. Saleh (2019) Analisis Pesan Pesan Budaya Dalam Tarian Lili Di Desa Angar Kecamatan Kian Darat Kabupaten Seram Bagian Timur. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (5MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (15MB)

Abstract

Pokok masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana menganalisis pesan pesan budaya dalarn tarian Lili di Desa Angar Kecamatan Kian Darat, Kabupaten Seram Bagian Timur. Tarian Lili lahir di Desa Angar kerana adanya perampasan harta warisan dan banyak sekali pesan pesan yang terkandung di dalamnya, serta merniliki nilai-nilai tradisional dalam khasanah sifat-sifat moral manusia, dan nilai• nilai falsafah serta sejarahnya. Kajian ini termasuk dalam bidang garapan pesan pesan budaya. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif yang difokuskan pada analisis pesan pesan budaya dalam tarian Lili, dilakukan dengan pendekatan interpretatif yang mengacu pada realitas budaya yang berkembang di Desa Angar, melalui pesan pesan dalam gerakan tarian yang dimainkan para penari. Pengumpulan data dilakukan sebanyak mungkin dengan melibatkan informan yang dapat memberikan informasi terpercaya mengenai sejarah tarian Lili. Selain diperoleh dari hasil wawancara dengan masyarakat yang dianggap mengetahui sejarah tarian Lili, penggalian data juga dilakukan melalui data primer dan sumber sejarah diluar Desa Angar. Berdasarkan hasil data yang penulis peroleh baik melalui observasi dan wawancara, mengenai pesan pesan gerakan dalam tarian Lili, termasuk juga pakain yang yang digunakan oleh para penari. Berkaitan dengan pengungkapan makna dalam gerakan diwujudkan dalam bentuk interpretasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa. (1) Tari Lili menggambarkan adegan perampasan harta warisan, dan tarian ini dilakukan untuk merebut kembali harta harta warisan yang dirampas. Setiap gerakannya mempunyai pesan berupa nilai-nilai spiritual, yang menjadi pegangan hidup.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : Dr. Abdul Manaf Tubaka, M, Si / Pembimbing II : Dra. Gamar Assagaf, M. Fil. I
Uncontrolled Keywords: Nilai Budaya Dalam Tarian
Subjects: Sosiologi Agama
IAIN Ambon > Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Divisions: Berdasarkan Subyek > Sosiologi Agama
Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 26 Jun 2020 02:38
Last Modified: 26 Jun 2020 02:38
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/426

Actions (login required)

View Item View Item