Peran Tokoh Agama dalam Pembinaan Akhlak Remaja di Kampung Tanah Rata Desa Batu Merah Ambon

Wahid, Abdul (2023) Peran Tokoh Agama dalam Pembinaan Akhlak Remaja di Kampung Tanah Rata Desa Batu Merah Ambon. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Tokoh agama merupakan ulama yang memberikan kontribusi signifikan terhadap masalah agama, menjadikan mereka panutan baik bagi masyarakat maupun penganut agama tersebut. Peran penting seorang tokoh agama ialah sebagai peran Pengabdian dan peran dakwah. Selain itu tokoh agam juga berperan penting dalam pertumbuhan generasi muda di masyarakat Indonesia pada umumnya yakni peran sebagai motivator, sebagai pembimbing moral, dan sebagai mediator. Adapun yang menjadi pokok bahasan dalam penelitian ini ialah bagaimana peran tokoh agama dalam pembentukan akhlak remaja di kampung Tanah Rata Desa Batu Merah Ambon. Penelitian ini termasuk dalam penelitian dengan menggunkan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2023 sampai dengan 1 Agustus 2023 di Kampung Tanah Rata Desa Batu Merah Ambon. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tokoh agama dikampung Tanah Rata desa Batu Merah Ambon memiliki dua peran penting yakni pera pengabdian, dimana peran pengabdian ini tokoh agama berpartisipasi aktif dalam acara-acara keagamaan dan selalu memberikan contoh yang baik untuk masyarakat sehingga tokoh agama di kampung Tanah Rata menjadi patokan utama atau teladan yang baik untuk remaja, orang dewasa maupun masyarakat lainnya. Selain itu, tokoh agama juga berperan dakwah artinya bahwa tokoh agama di kampung Tanah Rata selalu mengajak masyarakat untuk senantiasa memakmurkan masjid sehingga menumbuhkan kecintaan mereka kepada agama. Kemudian peran tokoh agama di kampung Tanah Rata juga berperan dalam (1). pembentukan wadah kegiatan aktivis dakwah (2). Melaksanakan kegiatan aktivitas dakwah (3). Memberikan materi dakwah tentang akhlak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : Ummu Sa’idah, M. Pd. I / Pembimbing II : Mokhsin Kaliky, M. Pd. I
Uncontrolled Keywords: Tokoh Agama, Pembinaan Akhlak Remaja
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 22 May 2024 01:14
Last Modified: 22 May 2024 01:14
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/4347

Actions (login required)

View Item View Item