Penerapan Model Pembelajar Auditory Intellectually Repetition dengan Pendekatan Matematika Realistik Indonesia Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Polinomial pada Siswa kelas XI MIA MA Nurul Ikhlas Ambon

Rumadaul, Abdul Mutalib (2020) Penerapan Model Pembelajar Auditory Intellectually Repetition dengan Pendekatan Matematika Realistik Indonesia Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Polinomial pada Siswa kelas XI MIA MA Nurul Ikhlas Ambon. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I, III, V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Rendahnya hasil belajar siswa khususnya di MA Nurul Ikhlas Ambon Sehingga perlu menggunakan model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition dengan Pendekatan Matematika Realistik Indonesia. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka perlu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran AIR dengan Pendekatan Matematika Realistik Indonesia terhadap hasil belajar matematika materi polinomial pada siswa kelas XI MIA MA Nurul Ikhlas Ambon tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen semu dan desain yang lakukan adalah Pretest – Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MA Nurul Ikhlas Ambon. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan simple random sampling, diperoleh kelas XI MIA sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IIS sebagai kelas kontrol. Berdasarkan rata-rata hasil belajar siswa yang diperoleh kelas eksperimen sebesar 77,5 sedangkan kelas kontrol sebesar 52,25 dan hasil uji independen sample t tes δ yaitu 0,02 < 0,05 ini berarti H_1 diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition (AIR) dengan Pendekatan Matematika Realistik Indonesia lebih efektif dari pada model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition (AIR) tanpa PMRI.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Pembimbing I : Dr. Ajeng Gelora Mastuti, M. Pd / Pembimbing II : Nani Sukartini Sangkala, M. Si
Uncontrolled Keywords: Polinomial
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Yunita Febriani
Date Deposited: 28 Dec 2020 02:58
Last Modified: 28 Dec 2020 02:58
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/899

Actions (login required)

View Item View Item