Nelayan Huat (Jaring) dan Peningkatan Kesejahteraan Keluarga Di Dusun Wawasa Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur

Keliata, Halil (2021) Nelayan Huat (Jaring) dan Peningkatan Kesejahteraan Keluarga Di Dusun Wawasa Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I,III,V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara penangkapan ikan nelayan huat (jaring) di Dusun Wawasa Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur dan proses peningkatan kesejahteraan keluarga nelayan huat di Dusun Wawasa Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data yakni observasi, wawancara dan dokumentasi dan analisis data secara kualitatif meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini bertempat di Dusun Wawasa Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur. Penelitian ini dilaksanakan selama satu bulan, yakni pada bulan Maret 2019 sampai dengan April 2019. Hasil penelitian ini menunjukkan cara penangkapan ikan dilakukan menggunakan huat atau jaring sebagai alat utama menangkap ikan. Kegiatan penangkapan ikan dilakukan pada siang maupun malam, tergantung cuaca dan kerja keras dari kelompok masing-masing. Penangkapan ikan dilakukan pada kedalaman 2 - 3 meter. Tingkat kesejahteraan keluarga nelayan huat di Dusun Wawasa dilihat dari indikator-indikator kesejahteraan keluarga yang diamati dalam penelitian ini, yakni pendapatan sebagai nelayan lebih dari Rp 600,000 per bulan, kemudian kondisi fisik rumah seperti atap, dinding, lantai, dan luas rumah merupakan milik sendiri dan permanen, serta fasilitas rumah seperti penerangan dan MCK yang sudah layak digunakan. Maka dapat dijelaskan bahwa pendapatan kelompok nelayan huat memiliki peran yang signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga nelayan huat di Dusun Wawasa Kecamatan Pulau Gorom Kabupaten Seram Bagian Timur.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: M. Syafin Soulissa, M.Si / Amelia Fitri Ambon, M.Si
Uncontrolled Keywords: Nelayan, huat, kesejahteraan, keluarga.
Subjects: Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: La Iba
Date Deposited: 15 Apr 2021 01:21
Last Modified: 15 Apr 2021 01:21
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/1204

Actions (login required)

View Item View Item