Rabrusun, Hamdi (2020) Dampak Dana Desa Terhadap Pembangunan Di Desa Weer Kecamatan Kei Besar Utara Barat Kabupaten Maluku Tenggara. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
BAB I, III, V.pdf Download (4MB) |
|
Text
FULL SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Skripsi ini mengangkat permasalahan tentang proses pengelolaan dana desa oleh pemerintah desa Weer di Kecamatan Kei Besar Utara Barat kabupaten Maluku Tenggara. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana pengelolaan dana desa tahun anggaran 2018 oleh pemerintah desa dalam melalakukan pembangunan dan pemberdayaan di desa Weer Kecamatan Kei Besar Utara Barat Kabupaten Maluku Tenggara serta dampak dana desa terhadap pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Desa Weer Kecamatan Kei Besar Utara Barat Kabupaten Maluku Tenggara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan deskriptif kualitatif yang bersifat analisis, yaitu bertujuan untuk menjelaskan secara rinci tentang proses pengelolaan dana desa di desa Weer dalam melakukan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Teknik analisa data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu reduksi data, display data dan pengambilan kesimpulan/Verifikasi. Berdasarkan hasil dari pembahasan, maka diangkat kesimpulan antara lain pengelolaan dana desa tahun 2018 di desa Weer telah sesuai dengan mekanisme pengelolaan yakni melalui tahap perencanaan yang dilakukan dengan musyawarah pemerintah desa dengan masyarakat kemudian dilakukan penetapan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Ohoi dan diusulkan kepada pemerintah kecamatan dan pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara. Pengelolaan dana desa dilakukan dengan membangun berbagai infrastruktur seperti sarana pendidikan, sarana kesehatan, fasilitas umum dan talud pantai. Dalam pembangunan infrastruktur, masyarakat dilibatkan untuk berpartisipasi secara baik. Dampak dari pengelaolaan dana desa adalah menciptakan kemudahan bagi masyarakat dalam melakukan aktifitas ekonomi maupun kegiatan sosial budaya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Pembimbing I : Dr. Ye Husen Assagaf, M. Fil. I. / Pembimbing II : M. Asrul Pattimahu, MA. |
Uncontrolled Keywords: | Dana Desa, Pembangunan Desa |
Subjects: | Masyarakat Islam Sosiologi Agama IAIN Ambon > Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Sosiologi Agama |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | Yunita Febriani |
Date Deposited: | 18 Aug 2021 02:06 |
Last Modified: | 18 Aug 2021 02:06 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/1234 |
Actions (login required)
View Item |