Nama, Siti Rahima (2021) Pengembangan Modul Dengan Pendekatan Pembelajaran Berbasis Lingkungan Materi Ekosistem di Sekolah MTs Nurul Ikhlas Ambon. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
BAB I, III, V.pdf Download (8MB) |
|
Text
FULL SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (8MB) |
Abstract
Pengembangan modul dengan pendekatan pembelajaran berbasis lingkungan pada materi ekosistem menekankan siswa memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar. Dimana ekosistem memiliki arti hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan komponen abiotiknya dalam satu kesatuan tempat hidup. Latar belakang dari penelitian ini adalah kevalidan pada modul dilihat dari segi materi, media dan bahasa. Bentuk penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan analisi data secara kualitatif dan kuantitatif. Model penelitian ini adalah pengembangan Borg and Gall (2003: 775) yang dipadu dengan model pengembangan pembelajaran model Dick dan Carey (2005). Hasil dari penelitia pengembangan modul dengan pendekatan pembelajaran berbasis lingkungan materi ekosistem di sekolah MTs Nurul Ikhlas Ambon, memenuhi kriteria valid dengan hasil uji ahli materi 80%, ahli media 82%, ahli bahasa 96%, dan respon guru bidang studi 96%, respon siswa 100%. Sehingga produk yang dikembangkan memiliki kualifikasi kevalidan yang tinggi, dan media pembelajaran layak digunakan dalam pembelajaran. Berdasarkan paparan diatas maka disimpulkan bahwa media pembelajaran memiliki tingkat kevalidan tinggi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Pembimbing I : Janaba Renngiwur, M. Pd / Pembimbing II : Sarty Imkary, M. Pd |
Uncontrolled Keywords: | Ekosistem |
Subjects: | Pendidikan Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Yunita Febriani |
Date Deposited: | 01 Dec 2021 02:04 |
Last Modified: | 01 Dec 2021 02:04 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/1754 |
Actions (login required)
View Item |