Kelimpahan Dan Keragaman Jenis Serangga Tanah di Kebun Coklat (Theobroma cacao L.) Dusun Limboro Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat

Masinen, Firna Santri (2021) Kelimpahan Dan Keragaman Jenis Serangga Tanah di Kebun Coklat (Theobroma cacao L.) Dusun Limboro Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I.III.V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FIRNA SANTRI MASINEN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Serangga tanah adalah serangga yang hidup di tanah, baik yang hidup di permukaan tanah maupun di dalam tanah. Serangga permukaan tanah merupakan serangga pemakan tumbuhan hidup dan tumbuhan mati yang berada di atas permukaan tanah. Serangga tanah berperan dalam proses perombakan atau dekomposisi material organik tanah sehingga membantu dalam menentukan siklus material tanah sehingga proses perombakan di dalam tanah akan berjalan lebih cepat dengan adanya bantuan serangga permukaan tanah. Tujuan penelitian untuk mengetahui jenis-jenis serangga tanah yang terdapat di kebun coklat (Theobroma cacao L.) Dusun Limboro Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif untuk mengetahui kelimpahan dan keragaman jenis serangga tanah di kebun coklat (Theobroma cacao L) Dusun Limboro Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat yang dilaksanakan selama 1 bulan dimulai dari tanggal 23 April sampai 23 Mei 2021. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis-jenis serangga tanah yang diperoleh dengan menggunakan metode perangkap sumuran (pitfall trap) untuk menjebak serangga yang bergerak di permukaan tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Jenis serangga tanah yang didapatkan adalah 5 jenis diantaranya Lacius fuliginosus, Monomarium minimum, Pheidole polidula, Bactrocera dorsalis dan Acheta domesticus. Kelimpahan jenis serangga tanah Lacius fuliginosus 35 individu, Monomarium minimum 22 individu, Pheidole polidula 27 individu, Bactrocera dorsalis 15 individu, dan Acheta domesticus 6 individu. Jumlah dari seluruh jenis serangga tanah adalah 105 individu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indeks keragaman serangga tanah di kebun coklat Dusun Limboro adalah senilai 0,951. Hal ini menunjukkan bahwa keragaman jenis serangga tanah masuk kategori rendah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Dr. Nur Alim Natsir, M.Si / Heni Mutmainnah, M.Biotech
Uncontrolled Keywords: Kelimpahan, Keragaman, Serangga Tanah.
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: La Iba
Date Deposited: 14 Mar 2022 00:46
Last Modified: 14 Mar 2022 00:46
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/2193

Actions (login required)

View Item View Item