Aliani, Syahrul Ode (2019) Motivasi Ṣalat Berjama‘ah Dalam Menigkatkan Kecerdasan spiritual Mahasantri Putra Ma’had Al-Jami’ah IAIN Ambon Angkatan 2017. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
bab 1,3,5.pdf Download (5MB) |
|
Text
bab 1-5.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
Motivasi ṣalat berjama‘ah dalam meningkatkan kecerdasan spiritual mahasantri putra Ma’had al-Jami’ah IAIN Ambon angkatan 2017 merupakan hal yang sangat penting yang harus dilakuakan. Olehnya itu, pihak ma’had al-Jami’ah IAIN Ambon menjadikan program ṣalat berjama’ah sebagai kewajiban bagi seluruh mahasantri tanpa terkecuali. Selain pembinaan yang dilakukan di Ma’had dalam rangka mencerdaskan intelektual maupun emosional mahasantri putra, Ma’had al-Jami’ah berupaya mencerdaskan spiritual mahasantri melalui kegiatan-kegiatan keagamaan diantaranya ṣalat farḍu berjama‘ah di masjid. Penelitian ini termasuk mixed method research. Subjek penelitian ini adalah mahasantri putra Ma’had al-Jami’ah IAIN Ambon angkatan 2017 yang berjumlah 15 orang. Peneliti menggunakan pendekatan principal component analysis (analisis komponen pokok) yang diambil dari indikator kecerdasan spiritual yaitu taqwa dari kajian teori indikator kecerdasan spiritual yang ada, peneliti mengambil 5 variabel yang telah memilki kualitas butir instrumen yang baik, yaitu: (1) Dimensi Praktek, yang meliputi; Rasa tanggung jawab, memilki visi, (2) Dimensi Sosial, meliputi; Empati, pemaaf, melayani, (3) Dimensi Keyakinan, meliputi; Merasakan kehadiran Allah, merasa di awasi oleh Allah, (4) Dimensi Kebutuhan diri terhadap Agama, meliputi; Dzikir, doa, (5) Dimensi Pemahaman terhadap Agama, meliputi; Memiliki kualitas sabar, rasa cinta. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengkategorisasian kecerdasan spiritual mahasantri putra Ma’had al-Jami’ah IAIN Ambon angkatan 2017, terdapat tiga tingkat kecerdasan spiritual mahasantri yaitu, tinggi, sedang, dan rendah. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa; mahasantri putra Ma’had al-Jami’ah IAIN Ambon angkatan 2017, rata-rata tergolong memiliki tingkat kecerdasan spiritual yang tinggi. Namun, masih belum maksimal mengikuti pelaksanaan ṣalat berjama’ah sehingga berpengaruh terhadap peningkatan kecerdasan spiritual pada dimensi praktek dan dimensi kebutuhan diri mereka terhadap agama. Peneliti mengusulkan kepada pihak Ma’had agar selalu memberikan motivasi dan mempertegas pelaksanaan ṣalat farḍu berjama‘ah agar menjadi terbiasa bahkan menjadikan ṣalat mereka sebagai kebutuhan jasmani dan ruhaninya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Dr. Nursaid, M.Ag / Saddam Husein, M.Pd.I |
Uncontrolled Keywords: | kecerdasan spritual |
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | La Iba |
Date Deposited: | 09 Sep 2020 06:36 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 06:36 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/520 |
Actions (login required)
View Item |