Hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar Biologi materi sistem sirkulasi pada Manusia di kelas XI Madrasah Aliyah Negeri Wara Ambon

Seknun, M. Faqih (2019) Hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar Biologi materi sistem sirkulasi pada Manusia di kelas XI Madrasah Aliyah Negeri Wara Ambon. Biology Science & Education, 8 (2). pp. 190-196. ISSN 2252-858X

[img] Text
Hubungan Penilaian Kinerja Terhadap Hasil Belajar Biologi Materi Sistem Sirkulasi Pada Manusia Di Kelas Xi Madrasah Aliyah Negeri Wara Ambon.pdf

Download (173kB)

Abstract

Pembelajaran sebagai proses pendidikan memerlukan siasat, pendekatan, metode dan teknik yang bermacam-macam sehingga siswa dapat menguasai materi dengan baik dan mendalam. Pada proses belejar mengajar, penilaian proses terhadap hasil belajar mengajar sering diabaikan, setidaknya-tidaknya kurang mendapat perhatian dibandingkan penilaian hasil belajar. Padahal untuk mengetahui proses pembelajaran itu berhasil atau tidak, siswa aktif atau tidak harus dinilai mulai saat pembelajaran itu berlangsung. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar dan berapa besar hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar biologi materi system sirkulasi pada manusia di Kelas XI MA Negeri Wara Ambon. Penelitian ini menggunakan tipe korelasional yang bertujuan mengukur besarnya hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar biologi materi sirkulasi pada manusia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan penilaian kinerja terhadap hasil belajar biologi materi sirkulasi. Hasil tersebut diinterpretasikan nilai r = 0,67 masuk pada ketgori sedang atau cukup yang mana menunjukkan bahwa hubungan penilaian kinerja memiliki korelasi yang sedang atau cukup. Berdasarkan koefisien determinasi, maka besarnya sumbangan kebiasaan belajar siswa yaitu 70.73 %. Dengan demikian, faktor lain seperti kemampuan konsep, kemampuan memahami materi serta kemampuan bertanya menentukan keberhasilan belajar hanya sekitar 29,27%.

Item Type: Article
Subjects: Penelitian Dosen
Divisions: Jurnal
Depositing User: Usemahu Abdullah
Date Deposited: 09 Nov 2020 01:21
Last Modified: 09 Nov 2020 01:21
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/668

Actions (login required)

View Item View Item