Sarwadan, Husin (2020) Keanekaragaman Jenis dan Sebaran Sponge di Perairan Negeri Morella Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
BAB 1,3,5.pdf Download (2MB) |
|
Text
FULL SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman jenis dan sebaran sponge yang ada pada perairan Negeri Morella Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah. Metode yang digunakan adalah eksploratif dengan membagi lokasi penelitian menjadi tiga stasiun penelitian. Penelitian ini di laksanakan pada tanggal 18 Desember 2018 sampai 18 Januari 2019. Pengamatan fisik kimia perairan yang diamati meliputi suhu, salinitas dan pH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di perairan Negeri Morella di temukan sebanyak 6 spesies sponge yang ditemukan yaitu Plakortis sp., Agelas sp., Callyspongia sp., Haliclona sp., Petrosia sp., Ircinia sp. Indeks keanekaragaman (H’) sponge di Perairan Negeri Morella yaitu sebesar 1,73. Nilai tersebut masuk dalam kategori sedang. Indeks keanekaragaman (H’) dapat digunakan untuk mengukur kepadatan komunitas berdasarkan jumlah Spesies pada suatu lokasi. Semakin banyak jumlah spesies, maka semakin beragam komunitasnya. Sebaran sponge di Perairan Negeri Morella menunjukkan sebaran yang mengelompok (Id>1). Pola ini terjadi karena adanya kebutuhan dan faktor lingkungan yang sama di alam.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Dr. La Eddy M.Pd,/ Asyik Nur Allifah AF,M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Keanekaragaman, Perairan Laut Negeri Morella, Sebaran Sponge |
Subjects: | Pendidikan Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | La Iba |
Date Deposited: | 30 Dec 2020 05:15 |
Last Modified: | 30 Dec 2020 05:15 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/917 |
Actions (login required)
View Item |