Pengaruh Teknik Pembelajaran Scaffolding Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Pada Materi Statistika Kelas VIII MTs Negeri Ambon

-, Sarni (2020) Pengaruh Teknik Pembelajaran Scaffolding Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Pada Materi Statistika Kelas VIII MTs Negeri Ambon. Skripsi thesis, IAIN Ambon.

[img] Text
BAB I.III.V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SARNI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang bagaimana teknik Pembelajaran scaffolding terhadap hasil belajar matematika siswa dan bagaimana pengaruh teknik pembelajaran scaffolding terhadap hasil belajar matematika siswa dengan proses pembelajaran yang mengaju pada teknik pembelajaran scaffolding. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui tahapan teknik pembelajaran scaffolding terhadaphasilbelajar matematika siswa dan apakah ada pengaruh teknik pembelajaran scaffolding tehadap hasil belajar matematika siswa di MTs Negeri Ambon. Penelitian ini menggunakan deskritif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 5 maret sampai 5 april 2019 yang berlokasi di MTs Negeri Ambon. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII4 sebanyak 30 orang siswa. Instrumen penelitian terdiri dari angket dan soal tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial. Teknik pembelajaran scaffolding yang diberikan agar dapat mempengaruhi hasil belajar siswa adalah berdasarkan tingkatan ZPD (Zona Proximal of Defelopment), melakukan tanya jawab untuk memancing siswa memikirkan bagaimana cara untuk bisa digunakan dalam menyelesaikan masalah, pemberian penguatan respon saat siswa menjawab salah, memuji siswa saat siswa menjawab benar, memberikan umpan balik ketika siswa keliru dalam menghitung atau menggunakan rumus dan mengurangi bantuan ketika siswa sudah mampu menyelesaikan masalah yang diberikan. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh penggunaan teknik pembelajaran scaffolding terhadap hasil belajar siswa pada materi statistika kelas VIII MTs Negeri Ambon, berdasarkan hasil perhitungan Uji Hipotesis (Uji t) thitung = 6,13 dan nilai ttabel dengan db = 28 pada taraf signifikan 5% = 1,701. Karena thitung lebih besar dari ttabel (6,13 > 1,701), maka Ha diterima dan H0 ditolak yang berarti bahwa terdapat pengaruh teknik pembelajaran scaffolding terhadap hasil belajar siswa kelas VIII di MTs Negeri Ambon, adalah sebesar 57,3%, dan 42,7% dipengaruhi oleh faktor lain misalnya; motivasi belajar, gaya belajar, fasilitas belajar, kecerdasan, lingkungan dan lain-lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Pembimbing: Dr. Ajeng Gelora Mastuti, M.Pd, / Kasliyanto, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Teknik Pembelajaran Scaffolding, Dan Hasil Belajar Matematika Siswa.
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: La Iba
Date Deposited: 17 Dec 2021 00:54
Last Modified: 17 Dec 2021 00:54
URI: http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/1953

Actions (login required)

View Item View Item