Tomia, Fitria (2022) Upaya Guru dalam Meningkatkan Baca Tulis Al-Qur’an Di Tpq Al-Ikhlas Desa Tanjung Karang Kecamatan Air Buaya Kabupaten Buru. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
BAB I, III, V.pdf Download (2MB) |
|
Text
FULL SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah dalam proses pembelajaran di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Ikhlas saat ini masih kurang upaya peningkatan pembelajaran Al-Qur’an baik itu datang dari anak-anak itu sendiri maupun dari pengajar. Masih kurangnya kualitas bacaan Al-Qur’an anak-anak. Sehingga jauh dari harapan orang tua dan anak-anak untuk mencapai kualitas bacaan yang diharapkan. Dalam masalah teknis, misalnya belajar membaca Iqro guru kurang perhatian dalam memperbaiki bacaan yang benar dalam hal ini dalam masalah tajwid. Anak-anak dibiarkan melanjutkan kejilid berikutnya sedangkan mereka belum lancar. Jenis penelitian kualitatif, lokasi penelitian di Taman Pendidikan Al-Qur’an TPQ Al-Ikhlas, Tanjung Karang, Kabupaten Buru. Subyek penelitian pengajar TPQ Al-Ikhlas beserta anak-anak TPQ. Dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian upaya peningkatan kualitas pembelajaran Al-Qur’an dengan berbagai pendekatan. Dan dengan meteode belajar yaitu dengan mengelompokan anak-anak dalam beberapa kelompok untuk mengindentifikasi tingkat kemampuan anak. Juga dilakukan penanganan khusus untuk menjaga prestasi anak-anak dengan membuatkan buku prestasi siswa. Dalam proses pembelajaran Al-Qur’an para guru berupaya selalu memberikan motivasi serta mengajak anak-anak rekreasi ketika mereka jenuh belajar dilokasi TPQ. Guru juga berusaha menciptakan suasana yang menyenangkan dalam proses pempelajaran melalui metode BCM (Belajar Cerita Memyanyi). Metode- metode belajar al-Qur’an tersebut ialah metode simak baca, metode Iqro, metode klasikal, metode talaqqi. Diantaranya faktor penghambat yaitu belum terlaksananya metode yang ada dengan optimal, anak-anak masih sibuk bermain sama temannya disaat waktu pembelajaran berlangsung sehingga mengakibatkan kurang kondusif dalam pembelajaran, terbatasnya penagajar, kurang disiplin pengajarnya karena masih banyak kesibukan mengurus perkerjaan yang lain- lain.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Pembimbing I : Dr. Yusuf Abdurachman Luhulima, M. Ag / Pembimbing II : Muslim, M. Pd |
Uncontrolled Keywords: | Guru Baca Tulis Al-Quran |
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Yunita Febriani |
Date Deposited: | 05 Dec 2023 23:33 |
Last Modified: | 05 Dec 2023 23:33 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/4036 |
Actions (login required)
View Item |