Rumida, Taslim (2022) Implementasi Model Pembelajaran ARIAS Berbasis Strategi Inkuiri Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Struktur dan Fungsi Tumbuhan di Kelas VIII SMP Negeri 31 Seram Bagian Timur. Skripsi thesis, IAIN Ambon.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (699kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (198kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (492kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (268kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (507kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (220kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (220kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
Abstract
Pembentukan kemampuan siswa di sekolah dipengaruhi oleh proses belajar yang ditempuhnya. Proses belajar akan terbentuk berdasarkan pandangan dan pemahaman guru tentak karakteristik siswa dan hakikat pembelajaran. Untuk menciptakan proses belajar yang efektif, hal yang harus dipahami guru adalah fungsi dan perananya dalam kegiatan belajar mengajar, yaitu sebagai pembimbing, fasilitator, narasumber dan pemberi informasi. Proses pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran ARIAS yang berbasis inkuiri lebih mengutamakan kepercayaan siswa dalam proses belajar, dengan penyelidikan yang dilakukan siswa dalam pembelajaran akan memberikan pemahaman yang lebih baik dan menjadi lebih bermakna. Hal ini memperkuat keyakinan guru dalam strategi inkuiri pada proses belajar merupakan alat fundamental bagaimana siswa belajar, karena pembelajaran sains (biologi) tidak dapat dijalankan tanpa melalui inkuiri. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar implementasi model pembelajaran ARIAS berbasis strategi inkuiri dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi struktur dan fungsi tumbuhan di kelas VIII SMP Negeri 31 Seram Bagian Timur. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau Classroom Action Research (CAR). Dengan ini peneliti akan mengkaji dan merefleksi penerapan model pembelajaran ARIAS berbasis strategi inkuiri dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa di kelas VIII SMP Negeri 31 Seram Bagian Timur. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif. Hasil penelitian diketahui bahwa: penerapan model pembelajaran ARIAS berbasis strategi inkuiri dalam KBM dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 31 Seram Bagian Timur. Ini terlihat dari rata-rata belajar siswa pada siklus II meningkat dibandingkan dari siklus I, yaitu 61.12 naik menjadi 89.28, terjadi peningkatan sebesar 28.16. Sehingga dapat dikatakan penerapan model pembelajaran ARIAS berbasis strategi inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 31 Seram Bagian Timur.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Pembimbing: | Dr. Kapradja Sangajdi, M.Pd / Zamrin Jamdin, M.Pd |
Subjects: | Pendidikan Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | La Iba |
Date Deposited: | 20 Nov 2023 23:55 |
Last Modified: | 20 Nov 2023 23:55 |
URI: | http://repository.iainambon.ac.id/id/eprint/3958 |
Actions (login required)
View Item |